PENAJAM — Sekretaris Camat Penajam menerima kunjungan kerja dari Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Kalimantan Timur dan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Kutai Kartanegara, Rabu (02/07/2025). Kunjungan ini merupakan bagian dari koordinasi awal terkait pelaksanaan kegiatan Studi Lapangan (STULA) dalam rangka Pelatihan Kepemimpinan Pengawas (PKP) Angkatan 24 Kabupaten Kutai Kartanegara yang dijadwalkan berlangsung pada tanggal 24 hingga 26 Juli 2025 mendatang.

Rombongan diterima langsung oleh Sekretaris Camat Penajam, Peri Tangdirerung, SH.,MM di ruang kerjanya, dan didampingi kasubbag Umum Pemerintah Kecamatan Penajam. Dalam pertemuan tersebut, dibahas sejumlah aspek teknis dan substansi kegiatan STULA yang akan melibatkan peserta PKP dari Kutai Kartanegara untuk melakukan studi dan observasi terhadap pelayanan publik di wilayah Kecamatan Penajam Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU).

Sekretaris Camat Penajam menyampaikan apresiasi atas kunjungan dan kepercayaan yang diberikan kepada Kecamatan Penajam sebagai salah satu lokasi pelaksanaan STULA.

“Kami menyambut baik dan menyampaikan apresiasi atas kepercayaan yang diberikan kepada Kecamatan Penajam sebagai lokasi studi lapangan,” ujar Peri.

Ia juga menyatakan komitmennya untuk mendukung penuh kelancaran pelaksanaan kegiatan, dan berharap kegiatan ini dapat menjadi sarana pertukaran pengalaman serta pembelajaran antarwilayah dalam pexiganan kualitas pelayanan publik.

“Kami berkomitmen untuk mendukung penuh kelancaran pelaksanaan kegiatan ini. Harapan kami, kegiatan studi lapangan ini dapat menjadi wadah yang efektif untuk saling bertukar pengalaman dan pengetahuan antarwilayah, khususnya dalam upaya bersama meningkatkan kualitas pelayanan publik,” tambahnya.

Perwakilan dari BPSDM Provinsi Kalimantan Timur menambahkan bahwa kegiatan STULA ini merupakan bagian penting dalam penguatan kompetensi kepemimpinan para pejabat pengawas di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara. Melalui kegiatan ini, peserta diharapkan mampu mengadopsi nilai-nilai kepemimpinan yang adaptif dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.(Asr)

By Admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *